Polres Situbondo – POLDA JATIM, Polsek Mangaran selama Bulan Ramadhan ini gencar melaksanakan patroli saat Sahur untuk mengantisipasi tindak kejahatan. Kali ini Kegiatan Patroli Sahur dipimpin langsung oleh Kapolsek Mangaran AKP IWAN sumantri dan diikuti oleh beberapa Personil patroli Polsek Mangaran, Rabu dini hari (19/3/2025).
AKP Iwan menuturkan, patroli ini dilakukan tiap menjelang dan sampai saat sahur seperti yang sudah dilakukan seperti tahun-tahun sebelumnya. Patroli ini dilakukan saat sahur mengingat potensi kejahatan jalanan banyak terjadi pada dini hari.
“Ini kami laksanakan setiap hari, karena meningkatnya masyarakat yang beraktifitas pada saat menjelang sampai saat sahur. Pastinya kami akan berpatroli mulai pukul 01.30 WIB sampai sahur,” pungkasnya. (Sgt)
*Polri Untuk Masyarakat*
Discussion about this post